Buku Republik Indonesia: Kota Pradja Djakarta-Raja 1953

museum perumusan naskah proklamasi

Deskripsi

Koleksi berupa buku yang berjudul “REPUBLIK INDONESIA : KOTA PRADJA DJAKARTA-RAJA”. Sampul buku berwarna merah maroon. Kertas yang berada di belakang sampul berwarna cokelat sedangkan kertas pada halaman buku berwarna putih. Pada halaman pertama terdapat tulisan “KOTA PRADJA DJAKARTA-RAJA” yang terletak di bagian tengah. Pada halaman kedua terdapat gambar tugu proklamasi yang ada di rumah Soekarno di Jalan Pegangsaan Timur No. 56. Pada halaman ketiga tertulis judul “REPUBLIK INDONESIA” di bagian atas tengah, dilanjutkan di bawahnya dengan tulisan “KOTA PRADJA DJAKARTA-RAJA”, dan dibawahnya lagi terdapat tulisan “KEMENTERIAN PENERANGAN” yang menunjukkan instansi penerbit dari buku tersebut. Pada punggung buku terdapat dua garis pada bagian atas dan bawah dan juga tertulis judul buku dan nama penerbit. Setelah halaman judul, di baliknya terdapat peta wilayah Jakarta Raya dan di halaman selanjutnya ditampilkan gambar peta Indonesia. Pada daftar isi buku, BAB I membicarakan tentang perkembangan politik, BAB II tentang pemeliharaan keamanan negara, BAB III tentang Pembangunan ekonomi nasional, BAB IV tentang pembangunan masyarakat, dan yang terakhir BAB V tentang membangun dan memelihara kebudayaan. Halaman selanjutnya terdapat daftar gambar yang terdiri dari 148 gambar di buku tersebut. Buku ini terdiri dari 568 halaman. Kondisi dari buku ini yaitu warna sampul sudah mulai memudar, terdapat robekan di tepi sampul, di permukaan sampul juga terdapat banyak jamur dan noda hitam. Di permukaan sampul depan buku juga terdapat bekas seperti 3 jari tangan kiri manusia. Kertas dari buku juga sudah mulai menguning, di pinggirannya juga terdapat banyak bercak jamur, dan keseluruhan buku juga sedikit berdebu.

Sejarah

Nomor inventarisasi :

09.4.02

Nomor Registrasi :

377

Tempat Pembuatan :

Jakarta

Status Cagar Budaya :

Bukan Cagar Budaya

Klasifikasi :

Historika

Kondisi Koleksi :

Utuh

Tanggal Registrasi:

15 Dec 1999

Cara Perolehan:

Pembelian

Keaslian:

Asli

Nomor Pendaftaran Nasional Musuem:

31.71.K.01.0105

Alamat Museum:

Jalan Imam Bonjol No 1

Testimoni