Fr. Humerus sinistra Proboscidea

museum trinil

Deskripsi

Objek merupakan fosil tulang lengan atas sebelah kiri dari anggota bangsa gajah purba. Bagian yang nampak pada objek adalah diafisis, epifisis, dan metafisis humerus. Pada bagian proximal medial dan lateral tuberositynya terlepas dari objek. Pada bagian distal juga tidak terdapat condyle maupun epicondylenya. Objek memiliki variasi warna pale brown - moderate brown diukur menggunakan Munsell Rock Color Book. Sedimen yang tersisa pada objek adalah pasir halus, menunjukkan fosil terendapkan pada lingkungan yang berpasir seperti sungai. Menurut literatur, anggota bangsa gajah purba memiliki habitat padang rumput dengan hutan terbuka.

Sejarah

Fosil ditemukan oleh pak Samin di dusun Pilang desa Kawu pada Tahun 2015, ketika sedang mengelola lahan yang berada di sekitar bengawan solo. Fosil kemudian diserahkan dan disimpan di Museum Trinil. Fosil telah dikonservasi oleh Museum Trinil yang bekerja sama dengan Museum Manusia Purba Sangiran.

Nomor inventarisasi :

654/NGW/2016

Nomor Registrasi :

-

Tempat Pembuatan :

-

Status Cagar Budaya :

Bukan Cagar Budaya

Klasifikasi :

Biologika

Kondisi Koleksi :

Tidak Utuh

Tanggal Registrasi:

$koleksi['Profile'][0]->tgl_registrasi

Cara Perolehan:

Hibah

Keaslian:

Asli

Nama Museum :

Museum Trinil

Nomor Pendaftaran Nasional Musuem:

35.21.K.04.0151

Alamat Museum:

Dusun Pilang, Desa Kawu, Kec. Kedunggalar, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur

Galeri

Testimoni