Mata uang logam VOC tidak jelas tahunnya (9)

museum benteng vredeburg yogyakarta

Deskripsi

Uang logam berwarna coklat kehitaman, ada bercak-bercak hijau karena korosi dan jamur. Kondisi aus, geripis, tipis, dan bengkok (melengkung). Sisi depan ada tulisan VOC, tapi sudah sangat tidak jelas. Sisi belakang ada gambar mahkota dan hewan (kuda) di dlam kotak juga sudah tidak jelas

Sejarah

Pada 20 Maret 1602, Belanda mendirikan VOC (perkumpulan dagang India Timur). Saat itu sedang terjadi persaingan dagang yang ketat dengan bangsa-bangsa di Eropa untuk memperebutkan hegemoni di Asia Timur. untuk menghadapi itu, Staaten Generaal Belanda memberikan kewenangan kepada VOC memiliki tentara yang harus dibiayai sendiri. Selain itu juga diberi hak atas nama pemerintah Belanda untuk membuat perjanjian kenegaraan dan menyatakan perang dengan suatu negara. Kewenangan yang diberikan bangsa Belanda kepada VOC menyebabkan VOC bertindak layaknya suatu negara. Hak-hak istimewa dari VOC adalah: 1. Hak monopoli berlayar dan berdagang di sebelah timur Tanjung Harapa dan sebelah barat Selat Magelhaens serta menguasai perdagangan untuk kepentingan sendiri, 2. Hak kedaulatan (sauvereiniteit) sehingga dapat bertindak layaknya suatu negara untuk: memelihara angkatan perang, memaklumkan perang dan mengadakan perdamaina, merebut dan menduduki daerah-daerah asing di luar Belanda, memrintah daerah-daerah tersebut, menetapkan/mengeluarkan mata uang sendiri, dan memungut pajak. Mata uang VOC ini merupakan salah satu mata uang yang dikeluarkan oleh VOC dan digunakan sebagai alat pembayaran yang sah. Selain mata uang logam, VOC juga mengeluarkan mata uang kertas karena kesulitan mendatangkan logam sebagai bahan dasar pembuatan mata uang logam

Nomor inventarisasi :

12772

Nomor Registrasi :

2506

Tempat Pembuatan :

-

Status Cagar Budaya :

Bukan Cagar Budaya

Klasifikasi :

Numismatika

Kondisi Koleksi :

Utuh

Tanggal Registrasi:

$koleksi['Profile'][0]->tgl_registrasi

Cara Perolehan:

-

Keaslian:

Asli

Nomor Pendaftaran Nasional Musuem:

34.71.K.01.0043

Alamat Museum:

Jl. Margo Mulyo No.6 Yogyakarta 55121

Galeri

Testimoni