Prabu Paceng

galeri nasional indonesia

Deskripsi

Caption: F. Widayanto Prabu Penceng Tanah liat dengan teknik cor 17.8 x 57.8 cm 1998 Deskripsi: Keramik dengan bentuk patung buste yang mengambarkan sosok perempuan. Dalam bahasa Jawa, kata "prabu" berarti gelar bangsawan. Sedangkan, "penceng" berarti miring. Patung tersebut ditancapkan pada batu berbentuk balok dengan menggunakan besi. Pada bagian depan batu terdapat pelakat dengan tulisan 35 praba penceng. Bentuk rambut perempuan disanggul lalu dilengkungkan ke depan sehingga menyatu dengan rambut depan sisi kanan dan kiri. Raut muka patung digambarkan dengan muka sayu dan bibir tertutup. Pada pipi kanan terdapat tahi lalat. Patung menggunakan sepasang anting yang berbentuk buah manggis berwarna biru dan coklat yang diglasir. Bagian leher jenjang dan bagian belakang terdapat angka 35 serta nama seniman F. Widayanto. pada bagian rambut dan alis memiliki tekstur yang digores. Panjang alas: 12.5 cm Tinggi alas: 15.9 cm Tinggi total: 57.8 cm Panjang total: 17.8 cm Biodata Seniman: F. Widayanto lahir di Jakarta pada 23 Januari 1953. Ia masuk Fakultas Seni Rupa dan Desain ITB pada tahun 1981. Sebagai seorang keramikus di era yang serba ‘kontemporer’ ini, Widayanto memilih untuk berjalan di jalur tradisional, dengan elemen-elemen dekoratif yang hampir pasti selalu menyertai setiap karyanya, baik karya ekspresi maupun fungsional.Dalam beberapa pameran tunggal yang pernah diselenggarakan, Widayanto acap kali mengangkat tradisi-tradisi Jawa dan Widayanto juga mengekspos budaya Hindu-Buddha yang telah lama berakar dalam kebudayaan masyarakat Jawa.

Sejarah

-

Nomor inventarisasi :

331/SK/D

Nomor Registrasi :

-

Tempat Pembuatan :

-

Status Cagar Budaya :

Bukan Cagar Budaya

Klasifikasi :

Seni Kria

Kondisi Koleksi :

Utuh

Tanggal Registrasi:

$koleksi['Profile'][0]->tgl_registrasi

Cara Perolehan:

Hibah

Keaslian:

Asli

Nomor Pendaftaran Nasional Musuem:

31.71.K.01.0175

Alamat Museum:

Jl. Medan Merdeka Tim. No.14, RT.6/RW.1, Gambir, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10110

Galeri

Testimoni