SASANGGAN (WADAH)

museum lambung mangkurat

Deskripsi

Bentuk utama : Bentuk cekung melebar ke atas, berpinggang, lingkar kaki megar ke bawah. Ornamen floral. Pelengkap : 1). Sasanggan; cekung, berpinggang, kaki megar ke bawah. Ornamen badan motif teratai/padma. Ornamen kaki motif tumpal. 2). Sasanggan; bundar cekung menyerupai mangkok. Dinding melebar ke atas, bibir datar tebal. Lingkar kaki datar dan berongga. Ornamen, sepasang lingkaran sejajar bibir. 3). Tempolong; badan bundar berleher, bibir megar ke atas, tepi bibir melingkar ke dalam. Lingkar kaki megar ke bawah, berongga. Dasar datar, terdapat tonjolan di tengah alas kaki. Ornamen, 2 (dua) pasang lingkaran pada bahu benda dan 2 (dua) pasang lingkaran pada mulut benda. 4). Wadah; bundar, mulut menyempit ke atas, bibir tidak rata. Berpinggang. Lingkar kaki megar ke bawah, berongga. Terdapat motif sepasang lingkaran pada badan dan 26 (dua puluh enam) lubang berbagai ukuran pada lingkar kaki. 5). Sasanggan; badan silindrik, bibir tipis mengeluar, pinggang silindrik. Lingkar kaki berongga, megar ke bawah. Ornamen floral. Koleksi ini biasa dipakai sebagai peralatan panginangan. Terdiri dari berbagai jenis, yaitu : wadah, sasanggan, paludahan/tempolong, padupaan dan mangkok.

Sejarah

-

Nomor inventarisasi :

167

Nomor Registrasi :

167

Tempat Pembuatan :

-

Status Cagar Budaya :

-

Klasifikasi :

Etnografika

Kondisi Koleksi :

Utuh

Tanggal Registrasi:

27 May 2024

Cara Perolehan:

Pembelian

Keaslian:

Asli

Nama Museum :

MUSEUM LAMBUNG MANGKURAT

Nomor Pendaftaran Nasional Musuem:

63.72.U.03.0070

Alamat Museum:

JL. A. YANI KM 35,5

Galeri

Testimoni