Tembakau Utuh Kasturi Grade 1

museum kretek

Deskripsi

Berupa tumpukan beberapa helai daun tembakau kering yang diikat dan diberi label “TEMBAKAU KASTURI GRADE 1” berlogo Djarum.

Sejarah

* Merupakan sampel tembakau dari PT. Djarum. * Tembakau Kasturi disebut juga Besuki Voor-Oogst, jenis tembakau krosok lokal yang dibudidayakan di wilayah eks-Karisidenan Besuki. * Terdapat beberapa varietas jenis Kasturi diantaranya varietas Jepon, Mawar, Marakot, Baleno, dan varietas hasil pemurnian dari Balittas bernama Kasturi 1 dan Kasturi 2. * Dimanfaatkan sebagai blend tobacco untuk bahan baku kretek, sebagian kecil kagi diekspor. * Termasuk tembakau lauk atau flavor grade. * Terdapat 16-19 daun dalam satu pohon tembakau Kasturi. Tiap 1 hektar bisa menghasilkan 1 ton tembakau krosok. Sumber : Buku Judul : Ensiklopedia Kretek Penulis : Fahri Salam dkk. Tahun : 2014 Hal. : 87 * Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Balai Penelitian Tanaman Pemanis dan Serat (BALITTAS) di bawah Balai Penelitian dan Pengembangan (BALITBANG) Kementerian Pertanian, tembakau kasturi merupakan jenis tembakau krosok yang biasa digunakan sebagai campuran untuk produksi rokok kretek karena memiliki rasa yang gurih, aroma yang kuat, serta kadar nikotin yang cukup tinggi. Dari seluruh produksi tembakau kasturi nasional, sebanyak 11 % diekspor dengan label Besuki Voor Oogst (BVO). Sisanya diserap industri hasil tembakau dalam negeri. Djarum, Sampoerna, Gudang Garam, dan beberapa pabrikan yang memproduksi rokok kretek lainnya menjadi penyerap utama tembakau jenis kasturi. Sumber : https://bolehmerokok.com/2018/12/mengenal-tembakau-kasturi-jember/ Judul : Mengenal Tembakau Kasturi Jember Penulis : Fawaz al Batawy Tahun : 2018

Nomor inventarisasi :

02.0004

Nomor Registrasi :

0004

Tempat Pembuatan :

-

Status Cagar Budaya :

Bukan Cagar Budaya

Klasifikasi :

Biologika

Kondisi Koleksi :

Tidak Utuh

Tanggal Registrasi:

1 Jan 1970

Cara Perolehan:

Hibah

Keaslian:

Asli

Nama Museum :

Museum Kretek

Nomor Pendaftaran Nasional Musuem:

33.19.K.04.0037

Alamat Museum:

Jl. Getas Pejaten No.155, Getas, Getas Pejaten, Kec. Jati, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah

Galeri

Testimoni