Uang Kertas 10 Rupiah

museum perumusan naskah proklamasi

Deskripsi

Uang ini berbahan kertas dengan nominal sepuluh rupiah. Tempat dan tanggal pengeluaran yaitu di Bukittinggi, 1 - 1 - 1948. Berbentuk persegi panjang berwarna biru dongker dan abu-abu muda. Tampak depan terdapat bingkai besar dengan pola setengah lingkaran dan di bagian sudut atas berpola seperti ukiran kayu. Pada sisi bawah kanan dan kiri tertera nominal uang senilai "10" rupiah. Pada bagian tengah kertas tertulis "Republik Indonesia", kemudian di bawahnya "Proponsi Sumatera", kemudian dengan ejaan lama "Tanda Pembajaran", di bawahnya lagi "Uang Sah", kemudian "Sepuluh" dan "Rupiah". Selain itu juga tertera tanda tangan dari gubernur Sumatra, di atas tanda tangan terdapat stampel yang tulisannya sudah tidak terbaca. Di sebelah kiri tanda tangan dan di sisi kanan atas terdapat nomor seri uang dengan tinta berwarna merah yaitu "86748", "QeA". Pada sisi kanan dan kiri depan kertas tertera nominal uangnya sebesar "10" yang tertulis di atas bingkai berbentuk bunga enam kelopak. Pada bagian depan kertas memiliki latar belakang berupa motif gelombang, empat buah kelapa, daun kelapa dan motif floral lainnya. Tampak belakang kertas terdapat motif bergelombang yang menjadi latar dan floral. Di bagian kiri tengah tertera nominal uang yaitu sebesar "10" yang tertulis di atas bunga matahari yang memiliki sembilan belas kelopak. Di sebelah kanannya tertulis di dalam bingkai kecil dengan ejaan lama "Tanda pembajaran ini dianggap sah sebagai "Uang Kertas" seperti tersebut dalam pasal IX sampai XIII dari undang2 presiden No.1 th 1946 tentang peraturan hukum pidana". Kondisi: Kondisi uang utuh, namun sedikit rusak, pada bagian tengah atas depan dan belakang kertas terdapat robekan bekas lipatan yang bernoda kehitaman. Pada dua sudut atas terdapat lipatan kecil.

Sejarah

Nomor inventarisasi :

12.1.60

Nomor Registrasi :

923

Tempat Pembuatan :

Jakarta

Status Cagar Budaya :

Bukan Cagar Budaya

Klasifikasi :

Numismatika

Kondisi Koleksi :

Utuh

Tanggal Registrasi:

$koleksi['Profile'][0]->tgl_registrasi

Cara Perolehan:

Hibah

Keaslian:

Asli

Nomor Pendaftaran Nasional Musuem:

31.71.K.01.0105

Alamat Museum:

Jalan Imam Bonjol No 1

Testimoni