Museum Batak TB Silalahi Center

kabupaten toba samosir, sumatera utara
Yayasan T.B. Silalahi

Jenis Museum

Museum Umum

Tipe Museum

Tipe B

Pemilik

Yayasan T.B. Silalahi

Pengelola

Yayasan T.B. Silalahi

Sejarah

Museum Batak TB Silalahi Center dibangun untuk melestarikan warisan budaya Batak diantara budaya modern yang sedang berlangsung. Museum ini juga dibangun untuk menyatukan enam sub etnis Batak di Sumatera Utara antara lain Toba, Simalungun, Karo, Mandailing, Angkola, dan Pakpak

Koleksi Museum

0 Koleksi

Visi

Mengangkat harkat dan kualitas hidup melalui keunggulan tata nilai budaya serta menjadi pusat penyimpanan, perawatan dan pelestarian kebudayaan Batak dan mengemasnya menjadi objek wisata yang menarik dan menyenangkan dengan tetap menjaga tata nilai yang terkandung di dalamnya dan mampu bersaing dalam dunia Pariwisata Lokal, Nasional, dan Internasional.

Misi

1. Mengumpulkan, meneliti benda-benda Budaya Batak, sejarah, dan seni daerah Batak sejak masa prasejarah hingga sekarang yang diwujudkan dalam bentuk museum. 2. Memberikan motivasi membangun generasi muda dengan memperkenalkan tokoh panutan melalui penayangan jejak langkah para tokoh. 3. Menyuguhkan lokasi wisata yang asri dan menyenangkan dengan prioritas pelayanan professional. 4. Meningkatkan perekonomian rakyat dengan melatih sumber daya manusia yang terampil dengan teknologi pertanian. 5. Menjunjung rasa kemanusiaan melalui sentuhan tali kasih dan bantuan korban bencana alam. 6. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui pendidikan formal dan nonformal sehingga terbentuk kelompoj masyarakat yang mandiri dan handal.

Lokasi Museum

kabupaten toba samosir, sumatera utara

Jadwal Kunjungan

museum batak tb silalahi center

Senin 07:00 - 07:00 Tutup Rp. 0
Selasa 08:00 - 17:00 Buka Rp. 10.000
Rabu 08:00 - 17:00 Buka Rp. 10.000
Kamis 08:00 - 17:00 Buka Rp. 10.000
Jumat 08:00 - 17:00 Buka Rp. 10.000
Sabtu 08:00 - 18:00 Buka Rp. 10.000
Minggu 08:00 - 18:00 Buka Rp. 10.000
Tanggal Merah 08:00 - 18:00 Buka Rp. 10.000
Testimoni