Museum Gunungapi Merapi

kabupaten sleman, di yogyakarta
Dinas Kebudayaan Sleman

Jenis Museum

Museum Umum

Tipe Museum

Tipe C

Pemilik

Dinas Kebudayaan Sleman

Pengelola

Dinas Kebudayaan Sleman

Sejarah

Museum Gunungapi Merapi merupakan museum yang bergerak di bidang edukasi terutama tentang kegunungapian khususnya Gunungapi Merapi. Museum ini mulai dibangun pada tahun 2005 atas kerja sama antara Kementerian ESDM (Energi dan Sumber Daya Mineral), Pemerintah Provinsi DIY, dan Kabupaten Sleman. Pembangunan berjalan selama 4 (empat) tahun hingga pada akhirnya pada tanggal 1 Oktober 2009 Museum Gunungapi Merapi diresmikan oleh Purnomo Yusgiantoro yang saat itu menjabat sebagai Menteri ESDM. Pada tanggal 1 Januari 2010 Museum Gunungapi Merapi resmi dibuka untuk umum. Saat ini Museum Gunungapi Merapi berada di bawah pengelolaan Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Sleman. Museum Gunungapi Merapi memiliki luas tanah seluas 3.5 hektar dan luas bangunan seluas 4.470 m2. Berdiri di atas tanah yang begitu luas Museum Gunungapi Merapi juga menyediakan beberapa ruang terbuka yang dapat dinikmati oleh pengunjung. Museum Gunungapi Merapi memiliki lahan parkir yang cukup luas sehingga mampu menampung kendaraan pengunjung seperti bus, mobil, sepeda motor, dan sepeda dalam jumlah yang banyak. Bangunan Museum Gunungapi Merapi memiliki 2 (dua) lantai yang dapat diakses oleh pengunjung. Pengunjung dapat melihat berbagai macam koleksi dan mencoba berbagai macam alat peraga yang berada di dalamnya. Benda koleksi seperti batuan endapan awanpanas, endapan lava, dan berbagai macam benda seperti sepeda motor, tulang hewan, perlatan dapur yang rusak akibat erupsi Gunungapi Merapi dapat dilihat oleh pengunjung secara langsung. Selain itu Museum Gunungapi Merapi juga memiliki berbagai alat peraga salah satunya adalah alat peraga gempa. Pengunjung dapat merasakan experience getaran gempa vulkanik yang dihasilkan ketika gunungapi mengalami erupsi. Museum Gunungapi Merapi juga memiliki ruang pemutaran film (home theatre) yang dapat dikunjungi oleh pengunjung. Pada ruang pemutaran film tersebut akan diputarkan film tentang erupsi Gunungapi Merapi yang tentunya akan menambah pengetahuan dan gambaran secara utuh mengenai fenomena erupsi Gunungapi Merapi sebagai salah satu gunungapi paling aktif di Indonesia bahkan di dunia.

Koleksi Museum

0 Koleksi

Visi

“Terwujudnya pengetahuan masyarakat tentang pemahaman Gunung Merapi dan ilmu kegunungapian serta kebencanaan.”

Misi

"Meningkatkan geowisata bernilai edukasi tentang ilmu kegunungapian dan kebencanaan di Yogyakarta."

Lokasi Museum

kabupaten sleman, di yogyakarta

Jadwal Kunjungan

museum gunungapi merapi

Senin 07:00 - 07:00 Tutup Rp. 0
Selasa 08:00 - 15:30 Buka Rp. 5.000
Rabu 08:00 - 15:30 Buka Rp. 5.000
Kamis 08:00 - 15:30 Buka Rp. 5.000
Jumat 08:00 - 14:30 Buka Rp. 5.000
Sabtu 08:00 - 15:30 Buka Rp. 5.000
Minggu 08:00 - 15:30 Buka Rp. 5.000
Tanggal Merah 07:00 - 07:00 Tutup Rp. 0
Testimoni